Kurang lebih sudah 3 bulan kami magang di SMKN 18 Jakarta Selatan, setiap hari Sabtu dari pukul 8.00 s.d 11.30. Kegiatan yang secara rutin kami lakukan tiap kali magang yaitu mengajar e-learning, internet, dan Blender. Pukul 8.00 s.d 10.00 mengajar e-learning untuk kelas XII, tiap pekan 1 kelas, sehingga materi yang kami sampaikan tiap pekannya sama untuk kelas XII. Materi e-elearning yang kami ajarkan yaitu mulai dari pengenalan atau teori tentang e-learning, berupa slide presentasi yang kami gunakan sebagai media penyampaian bahan ajar.